Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Vanessa Angel mengatakan bakal terang-terangan terkait masa lalunya yang kelam pada sang putra, Gala Sky Andriansyah di kemudian hari.
Vanessa Angel pun akan menjawab jujur apabila putranya dengan Bibi Andriansyah akan menanyakan seputar masa lalu sang bunda terkait pernah keluar masuk penjara lantaran kasus prostitusi online hingga narkotika.
Hal tersebut diungkapkan Vanessa Angel ketika menjawab pertanyaan dari Nathalie Holscher di saluran YouTube Sunah Official, Minggu (11/3/2021).
"Nanti kan anak kamu akan tumbuh dewasa dan sekarang Internet itu bakal nyimpen rekam jejak digital jadi di dunia maya selamanya. Kepikiran ngga akan berefek gimana?" tanya istri Sule kepada Vanessa Angel seperti dikutip Grid.ID.
Bintang sinetron itu pun mengatakan akan terbuka kepada sang putra terkait masa lalunya pada sang putra.
"Aku sih akan jujur sama anakku, aku akan lebih terbuka ya pastikan enggak akan bisa hilang ya jejak digital itu," kata Vanessa Angel.
"Walaupun suatu hari Gala nemuin dan bertanya aku akan jujur apa adanya sama dia," lanjutnya.
Pemilik nama asli Vanesza Adzania itu pun berharap agar sang putra bisa mengerti soal masa lalu ibunya.
"Semoga dia ngerti dan bagaimanapun aku kan ibunya kan mau gimana," sambung Vanessa Angel.
5 Shio Paling Gak Suka Pamer Pasangan di Media Sosial, Ingin Bebas dari Orang Julid
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |