Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Kondisi Ustaz Zacky Mirza perlahan mulai membaik setelah jatuh pingsan saat sedang berceramah di Kota Pekanbaru, Riau, Minggu (18/4/2021) malam.
Ustaz Zacky Mirza yang dilarikan ke Rumah Sakit Efarina pasca kejadian tersebut, kini sudah sadarkan diri.
Meskipun dengan infus yang masih tertancap di tangannya, Ustaz Zacky Mirza juga sudah terbangun.
Hal tersebut terungkap dari sebuah unggahan Instagram @zackymirza_.
"Alhamdulillah wa syukurilah, semata karena Allah yang memudahkan segala urusan dan doa-doa dari semua sahabat."
"Kondisi Ustadz Zacky Mirza @zackymirza_ yang kelelahan sudah berangsur membaik," tulis sebuah keterangan dikutip Grid.ID, Senin (19/4/2021).
Adapun, dalam kondisi demikian, Ustaz Zacky Mirza masih perlu penanganan dari dokter.
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |