Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Kontroversi mengenai postingan Jennie BLACKPINK di Instagram beberapa waktu lalu berbuntut panjang.
Sebelumnya, pada 15 April lalu, Jennie membagikan beberapa foto di akun Instagram pribadinya @jennierubyjane.
Dimana dalam unggahannya tersebut, ia tengah berkunjung ke arboretum di Provinsi Gyeonggi.
Baca Juga: Buntut Kontroversi Postingan di Instagram, Jennie BLACKPINK Dilaporkan ke Pusat Kesehatan Kota Paju
Sayang, Jennie justru menuai kritikan netizen usai kedapatan mengunggah foto yang menampilkan 7 tangan orang memegang es krim.
Postingan tersebut lantas menimbulkan spekulasi bahwa Jennie telah melanggar aturan jarak sosial yang tengah berlaku di Korea Selatan.
Di mana, pemerintah melarang pertemuan pribadi yang melibatkan 5 orang atau lebih selama masa pandemi covid-19.
Baca Juga: Siap Susul Rose, Lisa BLACKPINK Dikabarkan Bakal Debut Solo pada Juni Mendatang
Buntut dari postingan tersebut, seorang netizen bahkan melaporkan Jennie ke pusat kesehatan di Kota Paju.
"Saya mengajukan keluhan bahwa Jennie melanggar pedoman karantina dan mengirimkan laporan tersebut ke pusat kesehatan di Paju," tulis netizen tersebut.
"Saya berbicara dengan tim resmi yang bertanggung jawab atas kesehatan dan administrasi karantina, tim tersebut menyatakan bahwa mereka akan meninjau dan menyelidiki kasus ini untuk melihat apakah Jennie akan dikenai denda," jelasnya." jelasnya.
Setelah melakukan penyelidikan, akhirnya pihak Kota Paju menyatakan bahwa Jennie tak melanggar aturan yang berlaku.
Dikutip dari Allkpop.com, pada Kamis (22/4/2021), seorang netizen mengunggah kutipan artikel terbaru yang menyatakan bahwa Kota Paju tidak menemukan kesalahan apapun pada Jennie.
Berdasarkan artikel tersebut, seorang pegawai dari Balai Kota Paju menjelaskan, agensi YG Entertainment telah mendapat persetujuan dari arboretum terkait keperluan Jennie.
"Kami mengkonfirmasi bahwa agensi telah mengajukan aplikasi dan mendapat persetujuan dari arboretum untuk pembuatan film, sudah dipastikan bahwa pertemuan ini bukan pertemuan pribadi," jelasnya.
Pihaknya juga telah memeriksa bahwa Jennie dan rekan-rekannya menggunakan masker.
Karena pertemuan tersebut bukan bersifat pribadi, ditambah mereka juga mengenakan masker, maka Jennie dinyatakan tidak bersalah.
"Kami juga telah memeriksa apakah mereka mengenakan masker, namun tidak memastikan apakah mereka melepasnya setelah memasuki arboretum," kata pegawai tersebut.
"Oleh karena itu, kami menyimpulkan bahwa artis tersebut tidak dikenai denda." lanjutnya.
Maka, dengan demikian, kekasih dari G-Dragon ini secara resmi dinyatakan tidak bersalah atas tuduhan melanggar aturan jarak sosial.
(*)
Source | : | Allkpop |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nesiana Yuko A |