Grid.ID - Sebelum mengumumkan hamil anak kedua, pasangan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang sempat bersedih hati.
Bagaimana tidak, kala itu Nagita rupanya pernah mengalami keguguran.
Gegara hal tersebut, asa ingin memberikan adik untuk putra pertamanya, Rafathar Malik Ahmad pun sempat tertunda sekian lama.
Bahkan sampai Rafathar menginjak usia 5 tahun, Raffi dan Gigi sapaan akrab Nagita masih tak kunjung diberi momongan.
Namun buah kesabaran keduanya akhirnya berbuah manis, melansir dari postingan pribadinya @raffinagita1717 pada Jumat (16/4/2021) lalu, keduanya resmi mengumumkan kehamilan Nagita Slavina.
Kendati demikian, siapa sangka sebelumnya Gigi ternyata sempat mengajak sang suami untuk menjalani program bayi tabung.
Melansir dari tayangan kanal YouTube Rans Entertainment yang diunggah Kamis (22/4/2021), fakta tersebut terlontar langsung dari bibir Raffi Ahmad.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |