Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Pasca dinyatakan hilang kontak pada Rabu (21/4/2021) kemarin, kapal selam KRI Nanggala-402 hingga saat ini masih belum ditemukan.
Kapal tersebut dikabarkan hilang pada Rabu (21/4/2021) kemarin, saat melakukan latihan penembakan torpedo di perairan utara Bali.
Kapal yang membawa 49 ABK, 1 komandan kapal, dan 3 personel arsenal ini diketahui memulai latihan pada 02.30 WITA.
Hingga pukul 03.30 WITA, kapal selam tersebut masih terlihat oleh tim penjejak sea reader.
Karena tak mendapat respon dari pukul 03.46 WITA sampai 04.46 WITA, helikopter KRI Gusti Ngurah Rai pun diterbangkan untuk melakukan deteksi visual.
Sayang, pada pukul 06.46 WITA kapal selam KRI Nanggala-402 dinyatakan hilang kontak.
Terhitung, sudah 3 hari hilang kontak, tim pencarian belum kunjung menemukan tanda-tanda keberadaa kapal selam KRI Nanggala-402.
Dilansir dari Kompas.com, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono menyebut, cadangan oksigen di kapal selam tersebut hanya bertahan 72 jam atau 3 hari.
"Apabila kondisi black out mampu 72 jam, kurang lebih 3 hari. Jadi saat kemarin hilang kontak jam 3, bisa sampai hari Sabtu jam 3, sehingga 72 jam."
"Mudah-mudahan segera ditemukan sehingga cadangan oksigen masih ada," jelas Yudo saat konferensi pers pada Kamis (22/4/2021) yang dikutip dari Kompas.com.
Kabar ini lantas membuat kelaurga awak kapal selam KRI Nanggala-402 bersedih.
Aura Aulia yang diduga merupakan putri dari satu awak kapal selam tersebut bahkan meluapkan rasa kekhawatirannya melalui media sosial.
Hal itu terungkap dari cuitannya di akun Twitter @siughtheeambis, pada Jum'at (23/4/2021).
"Berharap banget ada mukjizat untuk memperpanjang kebutuhan oksigen di dalam kapal hingga kapal bisa sandar kembali," tulis Aura Aulia.
Ia bahkan juga turut menyertakan tagar #PrayForNanggala40 dan #PrayForKRINanggala402.
Tak hanya menuliskan doa dan harapannya, Aura Aulia bahkan juga menuliskan kekhawatiran dan rindunya akan sang ayah.
"Pikiran sekarang, 'Papa lagi apa ya di dalam laut sana', 'Kapan ya Papa pulang', 'Papa tau nggak si kalo banyak yang nungguin Papa pulang ke rumah'," tulis Aura Aulia.
Netizen yang melihat cuitan itu pun turut membalas curhatan Aura Aulia tersebut.
Banyak warganet yang memberikan semangat untuk Aura Aulia serta berharap agar kapal selam KRI Nanggala-402 segera ditemukan.
(*)
Kronologi Siswa SMA Ditendang Polisi sampai Tewas, Harapannya untuk Jadi Anggota TNI Pupus
Source | : | Kompas.com,Twitter |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Deshinta N |