Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri A
Grid.ID - Baru-baru ini masyarakat Indonesia tengah diterpa kabar duka.
Pasalnya, kapal selam milik TNI Angkatan Laut KRI Nanggala-402 yang dikabarkan hilang kontak Rabu (21/4/2021) lalu.
Sudah beberapa hari dilakukan pencarian, kapal selam KRI Nanggala-402 sampai saat ini belum dapat ditemukan.
Namun, dikutip dari Sosok.ID, kapal dengan berat 1.200 ton itu mulai terdeteksi di kedalaman 850 meter di perairan Utara Bali.
Pernyataan ini disampaikan oleh Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono pada saat konferensi pers di Base Ops Lanud I Gusti Ngurah Rai, Bali, Sabtu (24/4/2021).
Masih terus dilakukan pencarian, baru-baru ini Presiden Joko Widodo ikut menyampaikan rasa dukanya.
Dikutip Grid.ID dari Youtube Sekretariat Presiden pada Minggu (25/4/2021), orang nomor satu di Indonesia itu mengaku telah menerima laporan lebih lanjut dari hilangnya kapal selam KRI Nanggala-402.
"Saya telah mendapatkan laporan dari Panglima TNI dan Kasad, tentang upaya pencarian dan penyelamatan kapal selam KRI Nanggala-402 pada hari Sabtu (24/4/2021) kemarin," ujar Jokowi.
"TNI Angkatan Laut telah menaikkan status KRI Nanggala-402 dari hilang kontak atau submiss menjadi tenggelam atau subsunk," imbuhnya.
Mendapat kabar tersebut, Presiden Jokowi mengaku sangat terkejut dan tak lupa menyampaikan rasa dukanya.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | YouTube,Sosok.id |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Deshinta N |