Grid.ID - Kabar bahagia datang dari Sahrul Gunawan yang resmi dilantik jadi Wakil Bupati Bandung Barat, pada (27/4/2021).
Pasangan Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan resmi jadi Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat usai dilantik Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil resmi melantik Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat yang memenangkan Pilkada serentak tahun 2020 lalu.
Sahrul Gunawan bakal mengemban tugas sebagai Wakil Bupati Bandung Barat hingga tahun 2026 mendatang.
Pelaksanaan pelantikan di Gedung Sate, Kota Bandung berlangsung lancar dan penuh kebahagiaan.
"Kami bahagia karena menunggu cukup lama sehubungan daerah ini menunggu keputusan dari MK.
Sekarang dari MK sudah jelas, maka tidak ada lagi persoalan hukum di dua daerah tersebut.
Maka perintah dari Kemendagri melakukan pelantikan," kata Kang Emil, seperti dikutip Grid.ID dari laman Kompas.com, pada Rabu (28/4/2021).
Bahagia usai penantian panjangnya sebagai Wakil Bupati Bandung Barat akhirnya terbayar lunas, Sahrul Gunawan kini jadi sorotan.
Pasalnya, kini Sahrul Gunawan masih berstatus duda usai berpisah dari sang mantan istri, Indriani Hadi.
Padahal keduanya telah dikaruniai tiga orang anak, yakni Ezzar Raditya Gunawan, Raihana Zemma Gunawan, dan Faeyza Mikail Gunawan.
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Novita |
Editor | : | Novita |