Grid.ID - Skandal perselingkuhan bukan hanya terjadi di dunia entertainment Indonesia.
Negeri Bollywood pun pernah dihebohkan dengan kasus perselingkuhan yang dilakukan oleh aktor papan atas.
Salah satunya artis Kangana Ranaut yang mengaku pernah menjadi selingkuhan Hrithik Roshan.
Aktris berusia 34 tahun tersebut memiliki banyak skandal hingga membuat heran masyarakat India.
Sikapnya begitu berani dan terang-terangan di depan publik.
Meski kini sudah jadi salah satu artis Bollywood papan atas dengan bayaran tertinggi, Kangana tak segan mengaku bahwa dirinya pernah berselingkuh dengan aktor Bollywood tampan, Hrithik Roshan.
Perselingkuhan yang dilakukan Kangana Ranaut dan Hrithik Roshan berakhir dengan keributan besar di depan umum.
Dikutip dari Bollywoodshaadis.com, Kangana Ranaut membeberkan aib Hrithik Roshan kepada media India.
Kangana Ranaut meminta kepada publik untuk memboikot Hrithik Roshan.
"Ada pria yang membuat janji palsu cinta dengan istrinya, lalu membuat janji palsu lain untuk selingkuhan juga merupakan jenis pelecehan," kata Kangana.
"Ada pria yang sudah menikah menjaga istri mereka seperti piala, lalu menjadikan gadis-gadis muda menjadi kekasihnya seperti yang dilakukan Hrithik," lanjutnya.
Innalillahi, Rombongan Bus SMP Kecelakaan Usai Dihantam Mundur Truk di Tol Pandaan-Malang, Begini Kronologinya
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |