Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Gracia Indri belakangan ini kembali menarik perhatian warganet gegara keputusannya untuk meninggalkan Tanah Air.
Bukan tanpa alasan, wanita berusia 31 tahun itu diketahui meninggalkan Indonesia gara-gara akan memulai hidup baru dengan calon suami bulenya di Belanda.
Diduga kakak dari Gisella Cindy ini juga akan segera menikah dengan kekasih bulenya di negeri kincir angin tersebut.
Meski jauh berada di benua Eropa, Gracia Indri pada kenyataannya berjanji akan tetap menjalin komunikasi dengan para penggemarnya melalui media sosial.
Seperti baru-baru ini, wanita yang berprofesi sebagai presenter kondang ini kembali membagikan momen kehidupan barunya di Belanda.
Melalui sebuah foto yang diunggah dalam Instagram pribadinya @graciaz14, Jumat (30/4/2021), Gracia Indri membocorkan rutinitas barunya di sana.
Dengan berpose mengenakan piyama dan handuk di kepalanya, ternyata rutinitas pagi Gracia Indri di Belanda dan juga di Indonesia cukup berbeda.
Gracia Indri mengatakan, jika di Indonesia ketika pagi hari tiba maka dia akan segera pergi ke studio untuk syuting.
Namun, ketika berada di Belanda, ketika bangun pagi Gracia Indri harus langsung menuju dapur untuk memasak.
"Selamat Pagi. Biasa pagi ke studio, ini ke dapur," tulis sang presenter dikutip Grid.ID.
Sambil Nangis, Riyuka Bunga Mendadak Singgung Kematian Jelang Akhir Tahun 2024, sang Selebgram Banjir Dukungan
Source | : | |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Deshinta N |