Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri A
Grid.ID - Artis cantik Donita tentu bukan sosok asing di mata publik, apalag bagi kaum milenial generasi 90-an.
Mengawali karier sebagai bintang FTV, namanya Donita kian moncer saat didapuk membintangi sinetron Cinta Fitri.
Tak hanya itu saja, karier Donita pun semakin meroket saat dipilih untuk menjalani berbagai judul sinetron.
Ya, kelihaian Donita dalam bermain peran memang tak perlu diragukan lagi.
Sayangnya, kini Donita justru lebih memilih menikmati perannya sebagai ibu rumah tangga.
Setelah dipersunting presenter Adi Nugroho pada 2014 silam, kini Donita memang semakin jarang tampil di layar kaca.
Sibuk menjadi istri sekaligus seorang ibu rumah tangga, Donita juga semakin mantap menapaki jalan hijrah.
Meskipun namanya semakin meredup di kancah industri hiburan Tanah Air, namun ketenaran Donita tak tenggelam begitu saja.
Masih sering menjadi sorotan warganet, baru-baru ini istri Adi Nugroho itu kembali mencuri perhatian publik.
Melalui media sosial Instagram, Donita berhasil membuat warganet terpukau.
Jika orang pada umumnya memilih filter di media sosial untuk menambah kecantikannya.
Donita justru dinilai lebih cantik bila berswa foto dengan wajah natural tanpa menggunakan filter.
"Inikah yang dinamakan filter jahat.. sungguh kejam kalo kata lagu mah," tulis Donita di Instagram seperti dikutip Grid.ID, Minggu (2/5/2021).
Seolah mengakui wajahnya lebih cantik dengan filter, caption yang ditulis Donita justru ditentang warganet.
Menurut warganet, Donita justru lebih terlihat cantik dengan wajah aslinya dibanding menggunakan filter.
"Cantikan gak pake filter malah kak,"tulis @chacabil14.
"Donita mah udah cantik dari sononya gak usah pake filter," tulis @lidia_maulidiawaty.
"Serius, ini satu2nya yg keliatan lebih cantik setelah nggak pakai filter," tulis @fitrifitfitfitfit
"Cantik gak pake filter kk," tulis @pudymuslim
"Ini sih bukan filter Jahat. Tapi filter gagal ngeprank karna ka @donitabhubiy nya Cantik Asli,"tulis @deszansah1924.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nesiana Yuko A |