Grid.ID - Kini hidup bahagia bersama Nagita Slavina, Raffi Ahmad ternyata pernah menjalin cinta dengan seorang pesinetron terkenal.
Ya, sosok mantan Raffi Ahmad tersebut tak lain tak bukan adalah Ratna Galih.
Sekadar informasi, Ratna Galih sempat menjalin kasih dengan Raffi Ahmad sebelum berpacaran dengan Yuni Shara.
Mantan Raffi Ahmad ini kemudian menikah dengan seorang pria yang berprofesi sebagai pengusaha tambang dan dikaruniai 5 orang anak.
Ya, Ratna Galih resmi dipersunting oleh Sawkani Jamhuri pada Oktober 2012 di kota Mekkah, Arab Saudi.
Setelah 6 tahun dinikahi Sawkani, kira-kira seperti apa ya penampakan rumah Ratna Galih?
Dilansir Grid.ID dari channel YouTube Ratna Galih pada 21 November 2018, rumah keluarga kecil keluarga artis sinetron Cinta yang Hilang ini sengaja diekspos untuk memuaskan hati para penggemarnya.
Halaman depan rumah Ratna Galih tampak asri dengan aneka tanaman hias dan pohon yang sengaja ditanam.
Satu sudut kesukaan Ratna di taman itu adalah kolam ikan kecil lengkap dengan hiasan air yang gemericik.
Masuk melalui pintu utama, Ratna Galih langsung memperlihatkan ruang tamunya.
Ruang tamu tersebut memang tidak terlalu luas, tapi cukup nyaman.
Furnitur yang dipilih oleh Ratna Galih pun memberikan kesan elegan, sehingga sering dipakai tempat foto-foto oleh teman dan keluarganya.
"Jadi kalau kita kumpul-kumpul arisan di sini (ruang tamu)."
"Tapi cuma ala-ala aja sih, terus foto-foto dan akhirnya ke ruang tengah dan ngacak-acak," ujar Ratna sembari bercanda.
Ruang tengah di rumah Ratna Galih tampak luas tanpa sekat, lengkap dengan televisi, karpet dan sebuah sofa.
Ruangan itu makin tampak luas karena Ratna sengaja memakai pintu kaca lebar sebagai pembatas ruang tengah dan kolam renang outdoor.
Beralih ke ruangan lain, Ratna menunjukkan kamar pribadinya dan sang suami.
Ratna Galih sepertinya suka dengan furnitur bergaya elegan.
Sehingga kamarnya pun ada sebuah kasur berukuran besar dengan headbed bergaya klasik.
Warna-warna netral seperti putih dan abu-abu sengaja dipakai untuk menambah kesan nyaman dan elegan.
Sudut rumah selanjutnya yang dipamerkan Ratna adalah taman belakang yang juga terdapat kolam renang berukuran besar.
Kesan asri segera terlihat di taman belakang ini.
Naik ke lantai dua, Ratna Galih kemudian menunjukkan kamar tamu yang didominasi warna putih.
Uniknya di kamar tersebut ada satu dinding khusus buat menyalurkan hobi 3 jagoannya untuk coret-coret dinding.
Dengan adanya dinding khusus ini, kelima anaknya tidak akan lagi mencoret sembarang dinding di ruangan lain.
Sementara kamar anak-anak Ratna tampak nyaman dengan wallpaper abu-abu dan putih.
Ruangan tersebut didekorasi sedemikian rupa sehingga membuat anak nyaman.
Selain dinding khusus buat coret-coret, Ratna Galih juga menyediakan ruangan bermain dan belajar buat anak-anaknya.
Wah, rumah Ratna Galih keren juga ya.
Semoga bisa menginspirasi!
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Intip Rumah Mewah Ratna Galih, Mantan Raffi Ahmad yang Kini Telah 6 Tahun Jadi Istri Pengusaha Tambang
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |