Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Aktor Donny Alamsyah menerima tantangan baru dengan mengambil peran di serial drama Sajadah Panjang, setelah sebelumnya biasa berlaga di film aktor.
Bermain sebagai pria yang berpoligami, Donny Alamasyah mengaku tertantang ambil peran serial garapan Sondang Pratama itu setelah membaca dan masuk ke dalam ceritanya.
Awalnya sempat kesulitan karena tak punya pengalaman poligsmi, Donny Alamasyah banyak terbantu setelah mereaska kekompakan dengan pamain lain.
"Challenge-nya lumayan ya. Emang ternyata challenge segitu lumayan berat buat saya."
"Itu apa ya, begitu ribet dari awal baca ceritanya. Ini gimana caranya. Tapi dipelajari pelan-pelan, harus memahami karakternya dulu, kendalanya apa, terus bangun chemistry dengan pemain yang lain," kata Donny Alamsyah saat rilis Sajadah Panjang, di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (5/5/2021).
"Alhamdulillah mereka sangat membantu sekali, sangat real dalam kemampuan mendalami karakter ini," sambungnya menambahkan.
Untuk mendalami perannya, suami Puteri Anggraeni ini dapat bantuan khususnya dari lawan mainnya, Cut Mini.
Baca Juga: Kenang Sosok sang Ayah yang Rutin Ingatkan Ibadah, Donny Alamsyah Bersyukur Sempat Umrah Bersama
"Saya lihat bagaimana sikapnya Cut Mini ke saya di setiap set. Saya sampai bingung ini yang di depan gue itu, Mini atau Aida ya? Sampai gue harus bisa cari momen pas sama dia," tutur Donny Alamsyah.
"Ngomong baik-baik, kadang dia suka keceplosan ngomong cetus ke gue kadang dia bilang 'Maafin gue ya, gue nggak demen banget nih sama elu'. Terus gue bilang, 'Lu keluarin deh yang lu ga suka dari gue, tapi setelah itu ya udah coba diskusi lagi sama gue dan segala macam'," paparnya menambahkan.
Dari interaksinya sebagai rekan dan lawan main dengan, di situ lah pemain film The Raid ini mendapatkan karakter yang diperankannya.
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Deshinta N |