Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Chelsea Norman coba bangkitkan lagu anak melalui karya ciptaan Bobby Yocbahawie bertajuk 'Doa Untuk Ayah Bunda'.
Diproduksi Audio Music Work, bocah dengan nama lahir Chelsea Davina Norman ini angkat pesan tentang dedikasi seorang anak yang berupaya membalas kebaikan kepada jasa-jasa orang tuanya.
Chelsea Norman memiliki suara yang khas dan memiliki aksen yang unik.
Sehingga lirik terdengar sangat easy listening dengan bacaan doa yang mempunyai pesan yang kuat dan mudah diingat.
Baca Juga: Besar di Australia, Chelsea Norman Lestarikan Tari Bali di Negara Orang
Karya tersebut juga bernuansa religi anak dan dirilis juga tepat disaat bulan Ramadhan.
"Aku berharap supaya banyak orang yang mengenal Chelsea dari lagu ini sehingga bisa menjadi influencer bagi anak-anak sebaya khususnya, juga mengenal dekat kegiatanku bisa follow dan subscribe digital platform aku," kata Chelsea kepada wartawan, belum lama ini.
"Selain bisa berkontribusi di dunia tarik suara, Chelsea melihat lagu ini didengar anak-anak mudah diingat dan memiliki pesan yang mendalam, serta bermanfaat."
"Sudah sangat jarang untuk lagu anak-anak, apalagi lagu Indonesia dalam nuansa religi," sambungnya.
Tidak butuh waktu lama untuk penyanyi kelahiran Sydney ini rekaman.
Tapi meninggalkan pengamalan menarik selama jalani proses kreatif.
"Proses rekaman single ini tergolong cepat, hanya sekitar 2 minggu seluruh proses sudah selesai dilakukan di studio Audio Music Work," ungkapnya.
Baca Juga: Kisah Nyata Dalam Hidup Dikemas Ulang Gratia Elena dalam Single S.T.A.R Versi Bahasa Inggris
"Dari proses take, mixing, dan mastering semua berjalan lancar, namun ada yang lucu dari proses rekaman single ini, karena beberapa kata pada lagu ini yang sangat sulit sekali dinyanyikan oleh lidah native speaker seperti lirik 'senandungmu' dan 'sayangilah mereka'."
"Chelsea agak susah melafalkannya, namun justru menjadikan lagu ini terdengar lebih unik dengan ciri khas nyanyi Chelsea," pungkasnya.
(*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Nesiana |