Grid.ID - Sosok pedangdut Ayu Ting Ting selama ini memang dikenal tak cuma berbakat dalam dunia tarik suara.
Ya, wanita bernama asli Ayu Rosmalina tersebut nyatanya juga multitalenta dan memiliki bakat lainnya, seperti melawak, akting, hingga presenter.
Sontak saja, hal tersebut membuat Ayu ramai tawaran job hingga sering diundang dan didapuk menjadi bintang acara televisi.
Selain itu, lagu-lagunya sebagai pedangdut pun tak jarang meledak di telinga masyarakat.
Tak heran jika publik merngira biduan penyanyi "Sambalado" itu meraup pundi-pundi uang yang melimpah berkat kerja kerasnya.
Namun ternyata, uang yang dikumpulkan Ayu Ting Ting dikendalikan oleh ibunya, Umi Kalsum.
Bahkan suatu kali Ayu pernah sangat kebingungan karena tak bisa menggunakan kartu kreditnya untuk membayar belanjaan.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Sosok.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti Maesaroh |