Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Pubertas merupakan tonggak penting dalam kehidupan seorang anak.
Ini adalah fase transisi ketika tubuh mulai berkembang dan berubah.
Fase ini juga adalah bagian normal dari pertumbuhan dan setiap orang harus menjalaninya.
Tetapi setiap anak menghadapi tantangan dan pengalaman yang berbeda.
Tahap kehidupan ini melibatkan banyak perubahan fisik dan psikologis, yang terjadi karena perubahan kadar hormon.
Dengan memiliki pemahaman dan pengetahuan tentang transisi pubertas, orangtua dapat membantu anak dan mendukung mereka secara emosional.
Dilansir Grid.ID dari Times of India, inilah hal-hal yang harus orangtua tahu tentang masa pubertas anak:
Baca Juga: Waduh, Anak Sudah Mulai Menunjukkan Tanda-tanda Jatuh Cinta Nih! Orangtua Harus Bagaimana ya?
Kapan pubertas dimulai?
Ini dimulai lebih awal pada anak perempuan (sekitar 11) dibandingkan dengan anak laki-laki (sekitar 12).
Perubahan fisik mulai terlihat saat otak memberi sinyal pada tubuh untuk memproduksi hormon seks.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | times of india |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |