Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Sohwa Halilintar mengaku bahagia mendapat kabar bahwa Aurel hamil anak pertamanya dengan Atta Halilintar.
Meskipun begitu, sebelumnya Sohwa Halilintar mengaku sudah curiga jika Aurel Hamil.
Menurut Sohwa Halilintar, sang kakak ipar terlihat pucat.
Kecurigaannya pun benar, Aurel hamil anak pertamanya.
Seperti yang diketahui sebelumnya, Atta Halilintar memang ingin segera memiliki momongan dari sang istri.
Tak hanya itu, Atta pun mengaku ingin memiliki 15 anak dari Aurel.
Meskipun sempat kecewa karena belum mendapatkan hasil positif atas kehamilan sang istri, kini Atta Halilintar begitu bahagia.
Kebahagiaan itu menyelimuti seluruh keluarga Aurel dan Atta.
Source | : | |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |