Grid.ID - Ikan sarden kaleng menjadi pilihan makanan yang praktis dan mudah untuk diolah.
Meski bisa langsung dimakan, ikan sarden kaleng lebih nikmat bila ditambahkan bumbu pelengkap.
Cari tahu yuk bumbu wajib yang harus dimasukan saat mengolah ikan sarden kaleng agar rasanya berkali-kali lipat lebih nikmat!
Memang bisa?
Saat ini memang banyak makanan yang dijual dalam kaleng, yang paling banyak orang suka adalah ikan sarden kaleng.
Selain enak, cara masak pun praktis tinggal dihangatkan saja.
Tapi, ternyata ada rahasia agar ikan sarden kaleng yang kamu punya bisa lebih nikmat, lho.
Penasaran?
Baca Juga: 3 Merek Sarden Mengandung Cacing Versi BPOM
Praktis dan lezan menjadi alasan banyak orang menyukai ikan sarden kaleng.
Namu, terkadang kita sering mencium aroma amis yang agak mengganggu.
Karena itu, supaya rasanya makin enak, SajianSedap. sudah punya tipsnya, nih!
Rasanya bisa 100 kali lebih enak hingga keluarga pasti jatuh cinta!
Tips Membuat Sarden Lebih Enak
Agar rasa sarden buatanmu menjadi lebih nikmat berkali lipat, coba tips berikut ini, ya!
Baca Juga: Sangat Berbahaya Bagi Ibu Hamil dan menyusui, Berikut Ikan yang Mengandung Merkuri Tinggi
1. Tambahkan Banyak Rempah dan Bumbu
Saat masak sarden kaleng, ada baiknya kita menambahkan juga aneka rempah dan bumbu.
Yang wajib ada adalah bawang merah dan bawang putih iris.
Jumlahnya pun boleh banyak, lo.
Makin banyak, aromanya pun makin menutupi aroma amis ikan sarden.
Selain itu, tambahkan juga cabai dan tomat, supaya rasanya makin nikmat.
2. Tumis Bumbu Sampai Harus Betul
Jadi, pertama-tama tumis dulu bawang merah dan bawang putih iris di dalam minyak panas.
Tunggu sampai harum aromanya dan warnanya mencokelat, baru masukkan cabai.
Kalau ingin agak pedas, cabai boleh ditumis dulu sebenat sebelum dimasukkan sarden kaleng.
Dengan begini, aroma pedas cabai akan semakin terasa.
3. Beri Tambahan Rasa
Setelah sarden masuk, kita juga boleh menambahkan sedikit air karena biasanya kuah sarden agak kental.
Jangan lupa mencicipi sarden lagi, ya.
Biasanya sih, kita masih harus menambahkan garam dan gula lagi supaya rasanya makin ciamik.
Baca Juga: Minyaknya Tidak Akan Menyiprat, Begini Cara Menggoreng Ikan yang Tepat Agar Tak Menempel di Wajan
4. Telur Ceplok Bisa Jadi Tambahan
Tahukah kamu kalau telur ceplok sangat cocok loh berpadu dengan kuah asam manis dan pedas sarden.
Jadi, pastikan saat masak sarden nanti, tambahkan telur ceplok ke dalamnya.
Tinggal masak telur ceplok selama beberapa saat di dalam kuah sarden sampai meresep.
Hasilnya dijamin enak banget!
Coba deh sekarang di rumah!
(*)
Artikel ini telah tayang di Sajian Sedap dengan judul Tak Sengaja Tambahkan Bumbu ini Saat Masak Sarden Kaleng, Ibu Rumah Tangga Kaget Rasanya jadi 100 Kali Lebih Nikmat, Wajib Tahu!
6 Arti Mimpi Pergi ke Kebun Teh Bukan Hal Buruk, Justru Pertanda Ketenangan sampai Ada Harapan dalam Hidup
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |