Grid.ID - Dulu jadi artis ternama di ibu kota Jakarta, Arumi Bachsin kini jadi istri Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak.
Arumi Bachsin tinggalkan hingar-bingar dunia entertain usai dinikahi Emil Dardak yang waktu itu masih menjabat sebagai Bupati Trenggalek.
Kini jadi istri Wakil Gubernur Jawa Timur, Arumi Bachsin diboyong ditinggal di rumah dinas dan hidup nyaman.
Tak lagi jadi artis, Arumi Bachsin memiliki segudang kesibukan selama jadi istri Wakil Gubernur Jawa Timur, mulai dari dampingi rutinitas suami hingga mengurus keperluan rumah tangga.
Namun, wanita kelahiran 19 Februari 1994 itu kini juga memiliki kesibukan sebagai seorang YouTuber.
Ia tak jarang mengunggah video kegiatannya di kanal YouTube "Arumi Bachsin" yang sampai saat ini telah memiliki 99,5 ribu subscribers.
Baru-baru ini, Arumi Bachsin tampak mengadakan buka bersama di rumah dinasnya dengan mengundang sejumlah pedagang makanan nusantara.
Hal ini seperti yang tampak pada tayangan YouTube Arumi Bachsin, pada (8/5/2021).
Dalam video tersebut, ibu dari dua orang anak, yakni Lakeisha Dardak dan Alkeinan Dardak itu tampak semringah saat mengundang para penjual makanan gerobakan ke rumahnya.
Tak tanggung-tanggung, 10 gerobak ia boyong ke rumah dinas untuk menyuguhi aneka makanan buka puasa kepada semua orang yang ada di rumahnya.
Demi mendatangkan penjual makanan itu, Arumi mengadakan meeting bersama tim sebelumnya.
"Cakwe, bakwan, atau bakso, es puter, es pisang, hijau, batagor," ucap salah satu tim memaparkan jenis makanan yang akan diboyong ke rumah dinas.
"Esnya satu aja, es pisang ijo atau es puter. Abis itu antara batagor atau gorengan yang jual bakwa, risol gitu. Wih, kita mah kalau mau apa totalitas," ungkap Arumi senang.
Arumi pun mengungkap alasan memboyong 10 penjual makanan nusantara di rumah dinasnya.
"Kita tu di rumah dinas, ada banyak orang. Jadi biasanya ada catering untuk buka puasanya, tapi untuk hari ini supaya nggak bosan kita panggil tukang makanan-makanan yang biasa aku suka, mas Emil sama yang ada di rumah ini suka.
Senangnya mereka mau, yey. Jadi hari ini variatif gitu," terang Arumi Bachsin.
Tak hanya mengundang para penjual makanan, Arumi tak segan mempromosikan para penjual yang kala itu diundangnya.
Lewat tayangan videonya, ia mencantumkan satu persatu nama dan alamat para penjual itu biasa berdagang.
Berikut beberapa list makanan yang kala itu datang menyuguhkan hidangan pada acara buka bersama di rumah dinas milik Wakil Gubernur Emil Dardak.
Nasi Goreng Cak To, Sate Ayam Pak To, Batagor Siomay Kang Kabayan & Bu Lala, Soto Ayam Wakhid, Es pisang ijo Palu Butung Pusat Rasa Khas Makassar, Cakue Ambengan, Roti Bakar Story,
Arumi bersama Emil Dardak tak segan mendatangi dan menyapa satu persatu penjual makanan yang kala itu ada di rumah dinasnya.
(*)