Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Kabar Aure hamil anak pertamanya dengan Atta Halilintar membuat banyak pihak bahagia.
Baik orang tua Atta mau pun mertuanya sangat bahagia usai mendengar kabar Aurel hamil.
Ya, akhirnya Aurel hamil setelah beberapa kali kecewa dengan hasil tes kehamilan yang belum juga menunjukkan hasil positif.
Kabar bahagia itu juga didengar oleh sang mimi, Krisdayanti.
Usai mengetahui dirinya hamil, Aurel langsung menelpon Krisdayanti untuk menyampaikan kabar bahagia itu.
Dengan menitikkan air mata, KD, sapaan akrabnya, mengaku bahagia dan mengucapkan selamat untuk putri sulungnya.
Namun sayangnya, Aurel hamil di tengah kondisi pandemi Covid-19 yang belum juga surut.
Hal ini dikhawatirkan oleh KD dapat beresiko untuk Aurel.
Denny Cagur Ungkap Kenangan Tak Terlupakan dengan Nurul Qomar: Dia Pelawaknya Para Pelawak