Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Boiyen Pesek ungkap tabiat tak biasa Sapri Pantun sebelum meninggal dunia.
Tabiat tak biasa Sapri Pantun sebelum meninggal dunia dilakukan saat pelawak berkepala plontos itu baru masuk rumah sakit beberapa hari lalu.
Diakui Boiyen Pesek, ia sampai terheran-heran dengan tabiat tak biasa Sapri Pantun yang tiba-tiba melakukan panggilan video padanya.
"2 Mei yang sakit itu bang Sapri video call Boiyen, 'Bang tumben video call, ada apa nih?'," kata Boiyen seperti Grid.ID kutip dari cuplikan ulang Kopi Viral edisi Kamis (6/5/2021), Selasa (11/5/2021).
Saat video call itu, Boiyen menanyakan kondisi kesehatan pelawak 49 tahun itu.
"'Katanya lu sakit, kemaren udah tiduran ya di lokasi kata anak makeup?'," lanjut Boiyen mengulang perkataannya pada Sapri.
Tak mengelak sedang sakit, Sapri mengaku sudah tak kuat melakukan syuting sinetron yang dibintanginya dengan Boiyen.
"Kata dia, 'Iya, gua gak kuat, Yen. Udah ya gua mau ngundurin diri aja. Lu jaga kesehatan ya, Yen'," ujarnya menirukan ucapan Sapri.
Pelawak yang punya ciri khas berpantun itu pun sempat memperkenalkan istrinya yang sedang hamil pada Boiyen.
Tak lupa, Sapri meminta maaf jika punya salah pada Boiyen.
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Source | : | Kopi Viral Trans TV |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Deshinta N |