Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Menggunakan whipped cream atau krim kocok pada kue tentu akan menambah kenikmatan.
Krim kocok ini biasa digunakan dalam bolu gulung, kue susu, cupcake, hingga beragam butter cake.
Mengutip laman Sajian Sedap, ternyata whipped cream bukan berasal dari Indonesia, loh.
Inilah alasan mengapa banyak orang belum familiar dengan cara mengolahnya, walaupun sering dinikmati.
Biasanya, whipped cream tersedia dalam bentuk cair dan bubuk.
Ini bisa kita temukan dengan mudah di supermarket.
Kedua jenis tersebut memiliki kegunaan yang sama karena tekstur dan rasanya juga serupa.
Baca Juga: Cara Bikin Krim Kocok dengan Menggunakan Santan, Cocok Buat Para Vegetarian
Nah, Ketika ingin membuat krim kocok sendiri di rumah, ada beberapa trik yang perlu diketahui.
Grid.ID telah melansir dari laman Pinkvilla.com, inilah tips membuat whipped cream agar kekentalannya pas.
1. Untuk membuat krim kocok, gunakan mangkuk logam dingin bersama dengan mixer atau pengocok listrik.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Sajian Sedap,pinkvilla.com |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Okki Margaretha |