Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri A
Grid.ID - Pasangan Zaskia Sungkar dan Irwansyah memang tak pernah sepi dari sorotan publik.
Sebagai orang tua baru, tentu saja pasangan tersebut kini tengah menikmati peran sebagai seorang ayah dan ibu.
Apalagi, keinginannya menjadi orang tua dan menimang buah hati telah dinantikan sejak 10 tahun berumah tangga.
Ya, menikah di tahun 2011 silam, Zaskia Sungkar dan Irwansyah memang cukup lama untuk mendapatkan buah hati.
Setelah 10 tahun menanti, akhirnya keinginan Zaskia Sungkar dan Irwansyah memiliki momongan terwujud di tahun 2021 ini.
Seperti yang kita ketahui, putra pertama Irwansyah dan Zaskia Sungkar baru lahir pada 30 Maret 2021 lalu.
Belum genap berusia 2 bulan, kini bayi bernama Ukkasya Muhammad Syahki itu telah melengkapi kebahagiaan keluarga sang selebriti.
Menjadi kali pertama merayakan hari raya Idul Fitri lengkap bersama sang buah hati, Irwansyah mengaku tak bisa lagi membendung rasa bahagia atas kehadiran putra pertamanya itu.
Dikutip Grid.ID dari Instagram pada Minggu (16/5/2021), kebahagiaan Irwansyah dan istrinya pun tergambar jelas di laman media sosial keduanya.
Bagikan potret keluarganya yang makin paripurna, Irwansyah tak lupa menuliskan sebuah pesan penuh syukur.
"MasyaAllah Alhamdulillah lebaran kali ini udah ada baby Ukkasya," ujarnya.
Tak hanya berbahagia atas kehidupannya yang semakin sempurna, namun Irwasnyah juga mengakui semakin dibuat jatuh hati dengan sang istri.
"Seneng bgt rasanya,,, makin sayang deh sm mamanya.#saymasyaallah," pungkas Irwansyah.
Menyaksikan kebahagiaan pasangan tersebut, warganet tampak membagikan berbagai respons positif untuk Zaskia dan juga Irwasnyah.
(*)
Diisukan Rujuk Usai Johnny Wong Meninggal, Terungkap Hubungan Asli Baim Wong dan Paula Verhoeven
Source | : | |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |