Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur Aziza
Grid.ID - Penyanyi hits Ariana Grande akhirnya resmi menikah!
Ya, Ariana Grande dan Dalton Gomez dikabarkan telah melangsungkan pernikahan.
Melansir Billboard, Ariana Grande dan Dalton Gomez menikah dalam upacara privat pada akhir pekan kemarin.
Seperti yang kita tahu, pasangan itu mulai berkencan pada awal 2020.
Pelantun 'Positions' itu lantas membagikan berita pertunangan mereka pada bulan Desember.
Ya, Ariana Grande membagikan serangkaian foto dengan tulisan caption "forever n then some."
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Silmi Nur Aziza |