Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Nikita Mirzani sempat mengungkapkan bahwa dirinya telah memiliki kekasih dan berkeinginan untuk menikah.
Bahkan, Nikita Mirzani telah berkonsultasi perihal gaun pengantin dengan fashion stylist, Caren Delano.
Di mana Nikita Mirzani akan menggelar rangkaian acara pernikahannya tersebut di Jakarta dan Bali.
Kendati demikian, wanita yang terkenal blak-blakan tersebut kali ini enggan membeberkan siapa calon suaminya tersebut.
Nikita Mirzani hanya pernah menyebutkan bahwa lelaki yang berhasil meluluhkan hatinya tersebut berinisial A.
Saat dikonfirmasi oleh Grid.ID melalui pesan singkat, Selasa (18/5/2021), sahabat Nikita Mirzani, yaitu Fitri Salhuteru enggan membocorkan perihak kebenaran hal ini.
Namun, melalui instastory instagramnya, Fitri Salhuteru meminta doa untuk kabar bahagia mengenai sahabatnya.
"Baru ditinggal ngebolang 2 hari udah ada berita gini loh. Amin in aja ya," tulis Fitri Salhuteru saat dikutip Grid.ID di Instartory Instagramnya, Selasa (18/5/2021).
Tak lama setelah itu, Nikita Mirzani turut memberi respon pada unggahan Fitri Salhuteru tersebut.
Nikita Mirzani meminta awak media untuk mencari tahu perihal calon suaminya kepada Fitri Salhuteru.
"Tanya ka Fit deh calon aku siapa? Hehehe," tulis Nikita Mirzani saat dikutip Grid.ID di Instastory Instagramnya, Selasa (18/5/2021). (*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nurul Nareswari |