Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Nathalie Holscher hamil muda dan sempat mengeluhkan beberapa hal selama mengandung calon buah hatinya dengan Sule.
Semenjak Nathalie Holscher hamil, istri komedian Sule tersebut mengaku jadi lebih malas daripada biasanya.
Selain itu, sejak Natahlie Holscher hamil muda, ibu sambung Rizky Febian ini sempat mengeluh tak nafsu makan.
Namun seiring berjalannya waktu, Nathalie Holscher kini justru terlihat makin berisi.
Bahkan di beberapa konten video YouTube miliknya, Nathalie Holscher terlihat mulai nafsu makan.
Tak hanya itu saja, Nathalie Holscher tampaknya juga mulai merasakan ngidam ingin makan makanan tertentu.
Perubahan nafsu makan Nathalie Holscher pun terlihat dari pipinya yang semakin chubby.
Tak hanya pipi, rupanya Nathalie Holscher juga mengeluhkan bahwa celananya mulai sesak.
Source | : | |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |