Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Nama Felicia Tissue dan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep baru-baru ini kembali jadi perbincangan panas publik.
Bagaimana tidak ? Sekian lama bungkam, Felicia Tissue akhirnya mengklarifikasi soal kandasnya hubungan asmara dengan Kaesang Pangarep.
Melalui klarifikasi itu, Felicia Tissue membongkar habis soal hubungannya dengan Kaesang Pangarep.
Seperti diketahui, hubungan asmara Kaesang Pangarep dan Felicia Tissue memang telah berjalan kurang lebih 5 tahun.
Hubungan itu pun digadang-gadang menuju ke arah serius lantaran Felicia sempat diajak bertemu dengan kedua orang tua Kaesang yakni Presiden Jokowi dan Iriana.
Namun tak ada angin tak ada hujan, keduanya justru diisukan putus usai Kaesang menghapus semua foto Felicia dari media sosialnya.
Bukan itu saja, setelah isu putus tersebut Kaesang juga digosipkan memiliki hubungan dengan seorang wanita bernama Nadya Arifta.
Mengetahui hal itu, ibunda dan kakak Felicia pun sempat meluapkan kekecewaanya lantaran Kaesang disebut menghilang tanpa kabar dan kejelasan soal hubungan.
Bak tahu dirinya jadi sorotan, Kaesang pun lantas mengklarifikasi dengan pernyataan singkat.
"Gimana ya, ya itu kan masalah pribadi toh. Masalah pribadi ngapain kok diumbar-umbar? Enggak etis,"
"Aku sebenarnya sudah ngomong untuk mengakhiri hubungan ini di pertengahan bulan Januari. Dan di waktu itu juga aku dimaki-maki tapi yowis lah, aku diam saja," ucapnya dilansir dari Kompas.com
Sekian lama bungkam, kini giliran Felicia Tissue mengklarifikasi soal hubungan asmaranya hingga menyinggung soal etika.
Hal itu diketahui dari unggahan di kanal Youtube Felicia Tissue pada (26/05/2021).
Dalam unggahan itu, Felicia menceritakan awal mula sebelum Kaesang menghilang, adik Gibran Rakabuming ini sempat mengungkap akan menikahi Felicia.
"Pada akhir Desember 2020, putra beliau (Jokowi), menelfon secara langsung kepada saya. Keinginan untuk menikah dan sudah memberitahukannya pada Bapak Jokowi," ujar Felicia sedikit bergetar.
"Dua minggu kemudian, putra beliau menghilang dan memblokir semua kontak seluler," tutur Felicia.
Diakui Felicia ia telah menghubungi Kaesang dengan berbagai cara namun tak juga menemui titik terang.
Ia pun mengurai curahan tersebut ke publik lantaran telah menerima berbagai bullyan netizen yang membawa-bawa ras, suku hingga kewarganegaraanya.
"Saya rasa Bapak Jokowi yang mempunyai anak perempuan dan cucu-cucu perempuan bisa merasakan sebagai orangtua apabila ini terjadi kepada pihak dia."
"Seharusnya lelaki melindungi wanita, tapi pada saat ini saya berdiri tegar untuk diri sendiri," ujarnya.
Lebih lanjut, Felicia pun menyinggung soal etika dalam menyelesaikan masalah.
Baca Juga: Tak Terima Dighosting Kaesang Pangarep, Felicia Tissue Kirimkan Surat ke Presiden Jokowi
Ia mengaku ingin hidup dengan legowo tanpa selalu diusik oleh siapapun lantaran tidak adanya kejelasan dalam kisah asmaranya dengan putra Presiden Jokowi.
"Saya ingin tegaskan ini bukan masalah jodoh tidak berjodoh. Ini tapi masalah etika dalam penyelesaian keluarga."
"Saya ingin bisa menjalankan hidup saya legowo tanpa selalu diusik. Karena tidak ada penyelesaikan baik dari pihak beliau maka saya harus bicara yang sebenar-benarnya."
"Agar saya dan keluarga (tidak) dipertanyakan lagi satu persatu apalagi diusik dengan hujatan kejam," pungkasnya.
Seperti diketahui, baru-baru ini Felicia memang naik pitam hingga melaporkan seorang netizen yang menghujat dirinya ke polisi Singapura.
Bagaimana tidak? Felicia menerima hujatan yang sangat pedas hingga membawa-bawa soal ras, suku lantaran kisah asmaranya dengan Kaesang Pangarep.
(*)
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |