Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Nikita Mirzani memang tidak pernah membiarkan mata publik lepas sejenak dari dirinya.
Beberapa waktu lalu, artis yang berjuluk Nyai ini sempat membuat heboh lantaran dikabarkan akan segera melaksanakan pernikahan dengan kekasihnya.
Kini, Nikita Mirzani kembali membuat geger jagat maya lantaran dirinya terlihat dilarikan ke rumah sakit.
Menurut sahabat Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru, aktris yang sempat bermain dalam film 'Nenek Gayung' ini harus dirawat di rumah sakit karena ususnya terluka dan mengalami gangguan pencernaan.
"Ternyata ada luka di ususnya, sama ada gangguan pencernaan," ujar Fitri Salhuteru dikutip Grid.ID dari kanal Youtube ESGE ENTERTAINMENT, Kamis (27/5/2021).
Meski sang penyanyi sedang berjuang di rumah sakit, namun Nikita Mirzani tetap menjadi ibu yang baik bagi anak-anaknya.
Hal itu terbukti dari beberapa foto yang diunggah Nikita Mirzani dalam akun Instagram pribadinya @nikitamirzanimawardi_172, Kamis (28/5/2021).
Dalam unggahan tersebut, Nikita Mirzani membagikan beberapa potret kebersamaannya dengan sang putri sulung, yakni Laura Meizani Nasseru Asry atau yang akrab dipanggil Lolly.
Usut punya usut, unggahan tersebut ternyata ditujukan untuk memperingati hari ulang tahun buah hatinya.
Tak cuma mengunggah foto sang buah hati, Nikita Mirzani juga menuliskan pesan menyentuh untuk anak gadisnya tersebut.
Nikita Mirzani mengatakan jika Lolly adalah seseorang yang selalu memberinya harapan.
"Kamu memberiku harapan di masa ketidakpastian. Tekad dan juga kecantikan batinmu tidak mempunyai batas," tulis Nikita Mirzani dikutip Grid.ID.
"I love you forever, my girl!. You are and always will be my princess as long as I live, happy birthday kaka lolly," pungkas sang nyai.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |