Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Seperti diketahui, Rizki DA tidak pernah mengunggah foto kebersamaan dia dengan anaknya yang baru lahir.
Padahal, umumnya, seorang ayah yang baru saja memiliki buah hati kerap memamerkan kebahagiaannya melalui sebuah foto bersama.
Dalam program di TransTV, Rizki DA dipertanyakan mengapa dia tidak pernah mengunggah foto bertiga dengan istri, Nadya Mustika Rahayu dan anaknya yang baru lahir.
Sontak saja, wajah Rizki DA merah dan salah tingkah.
Alasan dia belum memiliki foto bersama adalah tidak memiliki momen untuk bersama istri dan anaknya.
“Ehm, belum sempat. Ya karena belum ada momen aja bertiga,” kata Rizki DA di TransTV, Jumat (28/5/2021).
Rizki juga belum pernah bertemu anaknya usai Lebaran kemarin.
Lagi-lagi Rizki berdalih, dia sedang berada di Medan, sehingga tak bisa bersama anaknya.
Dia pun beralasan sesegera mungkin bisa bertemu anak dan istrinya.
“Insya Allah nanti,” tandasnya.
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Nesiana Yuko A |