Dalam postingan di Fan Cafe BTS pada 2017, ia pernah bercerita bahwa dirinya memiliki nama panggung Rap Monster saat masih trainee Big Hit Entertainment.
Julukan itu disematkan padanya setelah membuat lirik lagu. RM memang sangat jago dalam membuat lagu dan nge-rap.
"Nama panggung itu menjadi panggilan saya di antara anggota keluarga perusahaan kami dan member BTS, setelah membuat lirik lagu saat trainee."
"Saya pikir saya menjadi sangat menyukainya," tulisnya dikutip dari Style Caster.com, Selasa (1/6/2021).
Baca Juga: 2 Tahun Kepergian Ani Yudhoyono, Annisa Pohan Curhat Sendu: Selalu dalam Pikiran, Hati dan Doa
Namun empat tahun setelah BTS debut, RM menyadari Rap Monster tidak cocok dengan musiknya.
Saat itulah, ia mulai memperkenalkan dirinya sebagai Rapmon atau RM.
"Tapi begitu saya mulai promosi, nama BTS's Rap Monster' agak panjang."
"Saya sangat menyadari (nama) itu terasa tidak cocok dengan jenis musik yang saya buat selama lima tahun terakhir dan di masa depan."
"Pada titik tertentu, saya mulai memperkenalkan diri sebagai Rapmon atau RM, daripada nama lengkap Rap Monster," sambungnya.
Ia lanjut menyatakan, ingin para penggemar sebagai RM bukan Rap Monster
"Saya ingin mengubah nama yang saya gunakan untuk promosi menjadi RM."
"Menurut saya lebih sesuai dengan musik yang saya tuju dan juga memiliki spektrum yang lebih luas," tulisnya.
(*)
Source | : | Koreaboo,Allkpop,stylecaster.com |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Mia Della Vita |