Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Pengisi suara Pak Ogah saat ini tengah terbaring lemah lantaran menderita penyumbatan pembuluh darah di otak.
Kini, Pak Ogah hanya bisa berbaring di tempat tidur dan sesekali duduk saat hendak makan.
Di tengah kondisinya yang memprihatinkan, Pak Ogah meminta bantuan materi kepada Ivan Gunawan.
Pak Ogah berkomunikasi dengan Ivan Gunawan dan Ruben Onsu melalui sambungan panggilan video.
"Igun Pak Ogah sakit," keluh Pak Ogah seperti dikutip Grid.ID dari tayangan Brownis, Selasa (1/6/2021).
Mendengar Pak Ogah yang keluhkan kondisinya, Ivan Gunawan pun mendoakan agar pria yang identik dengan tokoh berkepala plontos itu segera membaik.
"Iya Pak Ogah, cepat sehat ya Pak Ogah," kata Ivan Gunawan.
Ivan Gunawan kemudian mencoba membujuk Pak Ogah agar mau berobat ke dokter.
Pak Ogah pun lantas meminta uang kepada Ivan Gunawan untuk membeli obat.
"Kasih uang dong buat beli obat," kata Pak Ogah.
Ruben Onsu yang juga ada di lokasi yang sama dengan Ivan Gunawan mengatakan akan menitipkan uang melalui putra Pak Ogah.
Pak Ogah pun lantas meminta agar Ivan Gunawan memberikan uang yang banyak untuknya.
"Banyak banyak yang banyak (uangnya). Igun kasih yang banyak ya," tutup Pak Ogah.
Seperti diberitakan sebelumnya, Pak Ogah sudah 3 bulan belakangan ini divonis mengalami penyumbatan pembuluh darah di otak.
Pihak dokter menyarankan agar ayah 4 anak itu menjalani pengobatan intensif di rumah sakit.
Namun, Pak Ogah menolak dengan alasan terbentur biaya pengobatan. (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Brownis Trans TV |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |