Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Nama Memes Prameswari mendadak dikenal seantero negeri ketika santer dikabarkan dekat dengan Billy Syahputra.
Beberapa waktu lalu, Memes Prameswari bak geser posisi Amanda Manopo yang baru saja mengakhiri hubungan dengan Billy Syahputra.
Walau dikabarkan dekat, Memes Prameswari dan Billy Syahputra kerap malu-malu kucing jika ditanya soal hubungannya.
Namun, Memes Prameswari pernah membuka peluang untuk Billy Syahputra jadi suaminya.
Diwartakan Grid.ID sebelumnya, Memes mengaku sudah klop dan tahu sifat dari Billy Syahputra.
Memes juga tak menolak jika Billy Syahputra adalah jodohnya karena bergantung dengan takdir Tuhan.
Rupanya, kedekatan Memes dengan Billy memang sudah jadi rahasia publik.
Source | : | Grid.ID,YouTube |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nesiana Yuko A |