Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Rizky Billar dan Lesti Kejora sedang sibuk mempersiapkan pernikahan mereka.
Seperti prosesi acara lamaran yang akan digelar pada 13 Juni 2021 mendatang.
Keduanya pun turun langsung menyiapkan segala keperluan untuk hari bahagia mereka.
"Dibilang bener-bener sendiri juga nggak, kita juga ada bantuan beberapa orang cuma memang kita banyak juga turun gununglah istilahnya,” ujar Rizky Billar dikutip Grid.ID dari kanal Youtube Hitz Infotainment, Kamis (3/6/2021).
Bahkan demi acara lamaran bisa terkonsepkan dengan baik, Rizky Billar sampai meminta izin dari pekerjaannya, untuk persiapan pernikahannya.
"Itulah kenapa saya beberapa kali izin nge-host, tapi saya kosongin dalam beberapa minggu belakangan untuk fokus ngurus wedding, untuk mengurus hal-hal yang bisa saya persiapkan," imbuhnya.
Sebab, Rizky Billar dan Lesti Kejora tak ingin lepas tangan saja, tapi mereka juga ingin menikmati proses persiapan pernikahan.
Ungkap Alasan Sandra Dewi Tak Hadir di Sidang Putusan sang Suami, Kuasa Hukum Harvey Moeis: Rame Banget
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |