Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Kabar kurang mengenakan menerpa nama girl group populer Korea Selatan, BLACKPINK.
Baru-baru ini, beredar kabar bahwarapper Malaysia, Namewee, telah melecehkan BLACKPINK lewat lirik lagu baru miliknya.
Hal itu lantaran dalam lagu baru Namewee yang berjudul "You Know Who is My Father?", terdapat lirik vulgar yang menyertakan nama BLACKPINK.
Satu baris lirik lagu tersebut jika diterjemahkan akan berbunyi "Selalu lihat BLACKPINK dan mastur****".
Meski kata terakhir disensor secara visual, penonton masih bisa mendengar jelas dalam bahasa Mandarin dan audio.
Akibatnya, BLINK (sebutan penggemar BLACKPINK) di seluruh dunia menyatakan ketidaknyamanan dan meminta sang rapper untuk meminta maaf.
Fans juga meminta YG Entertainment untuk mengambil tindakan terhadap hal tersebut guna melindungi anggota BLACKPINK.
Alih-alih meminta maaf, Namewee justru membalas BLINK dengan komentar vulgar.
Dikutip dari KStarLive.com, bukannya minta maaf, Namawee justru berterima kasih pada BLINK yang telah menonton video musik lagunya.
"Halo penggemar BLACKPINK, terima kasih telah memberi saya rating view, silahkan lanjutkan, how you like that that that that," tulis Namewee.
Tak hanya itu, Namewee juga kedapatan mengunggah postingan di akun Facebook miliknya terkait kontroversi lirik lagunya.
"Sudah lama sejak saya diserang oleh begitu banyak orang karena lagu yang saya tulis," tulis Namewee.
"Lawan saya kali ini adalah penggemar BLACKPINK, saya ingin mengatakan, terima kasih atas viewnya (YouTube)," lanjutnya.
Namewee juga menyebut bahwa YG Entertainment sebagai dalang di balik hujatan penggemar BLACKPINK padanya.
Saat merilis versi lirik dari lagu"You Know Who is My Father?", rapper asal Malaysia ini justru seakan menyindir para penggemar internasional.
Ia menyebut bahwa penggemar internasional mudah menghujat karyanya tanpa mengerti makna dari lagu barunya tersebut.
"Saya hanya bisa mengatakan bahwa para penggemar internasional ini memiliki kerja tim yang sangat baik dan kemampuan untuk mengumpulkan banyak orang," kata Namewee.
"Sayang sekali mereka bahkan tidak mengerti apa yang sedang disampaikan oleh lagu ini," lanjutnya.
Seakan ingin menjelaskan makna dari lagunya, Namewee pun menantang para penggemar internasional yang telah menghujatnya untuk melihat video musik "You Know Who is Your Father?" versi lirik.
Ia bahkan mengaku penasaran dengan respons para penggemar setelah melihat video musik tersebut nantinya akan seperti apa.
(*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | kstarlive.com |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Deshinta N |