Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Sule kini tengah menanti kelahiran buah hati pertamanya dengan Nathalie Holscher.
Ya, seperti yang diketahui Nathalie Hoslcher tengah hamil dua bulan buah cintanya dengan Sule.
Kini, Sule pun sering menemani Nathalie Hoslcher yang tengah hamil muda di rumah.
Melansir kanal Youtube SULE FAMILY pada Sabtu (5/6/2021), baru-baru ini, ia menemani sang istri yang tengah bersantai di depan kolam renang rumahnya.
Alih-alih mengobrol berdua, Sule justru dicuekin oleh sang istri.
Hal itu lantaran Nathalie tengah sibuk melalukan panggilan video call dengan temannya.
Dirinya mengaku gemas melihat anak dari temannya tersebut.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Deshinta N |