Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Kejadian tak menyenangkan dialami oleh aktris Fairuz A Rafiq terkait proses jual beli.
Fairuz A Rafiq menjadi korban penipuan salah satu online shop yang beroperasi di Instagram.
Pengalaman buruknya itu diungkapkan oleh istri Sonny Septian tersebut melalui unggahan di Instagram pribadinya @fairuzarafiq, Sabtu (5/6/2021).
Dalam sebuah postingan, Fairuz A Rafiq membagikan tangkapan layar sebuah akun di Instagram bernama prelovedd.authentic_.
Dalam keterangan, akun Instagram tersebut menjual tas asal Eropa baik baru maupun kondisi pernah dipakai.
Melengkapi unggahannya, ibu dua anak itu memberi peringatan kepada para pengikutnya di Instagram mengenai akun tersebut.
"Teman-teman, hati-hati yaa," tulis Fairuz A Rafiq memulai keterangannya di Instagram seperti dikutip Grid.ID.
Fairuz A Rafiq kemudian menyinggung soal uang yang sudah dia transfer untuk melakukan transaksi dengan toko online tersebut.
"Ini saya beli tas di orang ini saya sudah transfer uang lumayan besar ke dia," lanjutnya.
Sayangnya, setelah mengirim uang untuk membeli barang di toko online tersebut, Fairuz A Rafiq justru tak mendapatkan bukti pengiriman.
Source | : | |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |