Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Artis Asri Welas turut serta bermain di film Ali & Ratu Ratu Queens yang akan tayang secara global di platform Netflix pada 17 Juni 2021 mendatang.
Selain Iqbaal Ramadhan, Asri Welas juga turut berperan dalam film ini, yaitu sebagai Tante Diah yang merupakan imigran asal Indonesia.
Selama menjalani proses syuting, Asri Welas mengungkapkan bahwa dirinya sangat bahagia.
Pasalnya, Asri Welas merasa mendapatkan pengalaman berharga dan berkesempatan mengunjungi Amerika Serikat.
"Kalau aku banyak banget kenangannya, karena New York itu impian, semua orang pengen kesana. Ini kita bermain film di sana, dari awal berangkat banyak itu yang dijalani," ungkap Asri Welas saat dikutip Grid.ID melalui Live Zoom, Rabu (9/6/2021).
Belum lagi, Asri Welas merasa bagai orang pemting ketika berkesempatan dikawal oleh New York Police Departement (NYPD) saat menjalani adegan syuting di salah satu jalan di New York.
"Aku sama Iqbaal sih berkesan banget itu kita cross jalan, ditungguin NYPD (New York Police Departement) karena kita harus nyebrang jalan, segitu diperhatian, ngge-block jalan New York, basa liat di TV sekarang dijagain," ungkap Asri Welas.
Selain itu, Asri Welas menceritakan pengalaman saat dirinya syuting di lokasi yang sama dengan yang ada di filn Joket.
"Banyak kenagan yang serunya lagi, kita syuting di tempatnya di Subway tempatnya Joker syuting, aku cuma lihat di film, ternyata main film di situ, ini kenangan yang di hati banget, segitu banget," ungkap Asri Welas.
Rasa terharu dan pengalaman sangat berkesan dirasaakn Asri Welas selama proses syuting Ali & Ratu Ratu Queens.
"Aku kepengen ngulang lagi, karena New York ini kita dari hati banget, bener kata film ada kalimat 'Im home, itu aku ngerasa New York Home-ku juga ya," tutup Asri Welas.
(*)
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nesiana Yuko A |