Grid.ID - Putra kedua Maia Estianty dan Ahmad Dhani, El Jalaluddin Rumi diketahui kini sudah beranjak dewasa.
El Rumi sapaan akrab El kini bahkan sudah menginjak usia 22 tahun.
Dan tepatnya pada 30 Mei 2021 lalu, El Rumi baru saja merayakan hari ulang tahunnya.
Sontak saja hal tersebut membuat El merasa diberkati banyak lantaran masih bisa merayakannya bersama sang keluarga.
Melansir dari postingan akun Instagram sang bunda @maiaestiantyreal yang diunggah Sabtu (12/6/2021), Maia tampak mengunggah cuplikan video saat merayakan hari ulang tahun putra keduanya tersebut.
Ya, dalam video tersebut tampak El Rumi ditemani Maia, Irwan Mussry, Al Ghazali, Dul Jaelani dan kekasihnya, Tissa Biani.
Pada momen tersebut, ternyata keluarga El Rumi tampak merayakan hari kelahiran El dengan makan malam bersama.
Rumah Taylor Swift Senilai Rp 405 Miliar Ikut Jadi Korban Kebakaran Parah di Los Angeles?
Source | : | |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |