Grid.ID - Nama Ben Joshua sudah tak asing lagi di telinga pecinta sinetron Tanah Air.
Tak hanya itu, Ben Joshua juga dikenal sebagai presenter yang cukup kondang pada masanya.
Bahkan, meski usianya sudah memasuki kepala 4, pesona Ben Joshua di dunia entertain masih memikat para penggemarnya.
Karier entertain pemilik nama lengkap Benjamin Joshua Rompies itu juga cukup gemilang.
Aktor kelahiran 1980 itu memulai kariernya dalam film pertama yang berjudul Cinta Pertama (Sunny) pada tahun 2006.
Ia pernah memperoleh penghargaan dalam ajang Festival Film Bandung sebagai Aktor Terpuji pada tahun 2010.
Tak hanya itu, di tahun 2012, Ben Joshua kembali mengantongi penghargaan dalam kategori Pemeran Utama Pria Terfavorit.
Baca Juga: Ingin Miliki Bisnis Kuliner, Ben Joshua Belajar dari Restoran yang Sudah Puluhan Tahun Berdiri
Kariernya terbilang sukses, kehidupan rumah tangga Ben Joshua jauh dari pemberitaan miring.
Padahal ia diketahui telah menjalin ikatan pernikahan 12 tahun lamanya dengan Elisabeth Nura Paska.
Sebagaimana diketahui, Ben menikahi Elisabeth pada 20 Desember 2009 dan kini telah dikaruniai dua orang anak.
Tak hanya itu, rumah tangga sang aktor juga terbilang harmonis.
Hal ini terlihat dari cara Ben memberikan ucapan manis di hari ulang tahun sang istri, pada (3/6/2021) lalu.
"Yaampunnn cantik bgt yg lg ultah..Happy birthday mama echa sehat terus, panjang umur, selalu takut akan Tuhan.. dan semoga program anak ke 3 nya di approve sm suaminya yaa..
#happybirthday," tulis @benjoshua_r.
Paras cantik Elisabeth Nura Paska itu pun menyedot perhatian publik. Tak kalah dari paras sang suami yang tampan, wajah Nura juga cantik mempesona.
Baca Juga: Parkir Sembarangan Saat Beli Obat di Apotek, Ben Joshua Pasrah Lihat Mobilnya Diderek Dishub
Berikut 4 potret Elisabeth Nura Paska yang makin mencuri perhatian.
1. Sporty
Baik Ben maupun sang istri sama-sama doyan olahraga.
Tak heran penampilan keduanya masih tampak awet muda meski usianya kian bertambah.
2. Tetap Romantis dengan Suami
Meski usia pernikahannya sudah memasuki tahun ke 12, Ben dan istri masih tampak rukun dan harmonis.
Keduanya bahkan tak jarang menghabiskan waktu untuk libur bersama keluarga.
Baca Juga: Istri Ulang Tahun, Justru Ben Joshua yang Dapat Kecupan
Istri Ben Joshua juga tampak cantik natural. Pasalnya, makeup yang terlihat di wajah Elisabeth jauh dari kesan tebal.
4. Bukan Sosok Sembarangan
Elisabeth Nura Paska bukanlah sosok sembarangan. Lewat akun Instagramnya, ia menuliskan keterangan sebagai seorang pengusaha.
Tak hanya itu, ia juga berkesempatan berfoto dengan Presiden Joko Widodo.
Wah, tak hanya cantik, istri Ben Joshua keren sekali ya.
(*)