Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Sering disebut ribet, barang bawaan wanita untuk berpergian memang bisa dibilang lebih banyak daripada pria.
Hal itu lantaran sebagian besar wanita juga perlu membawa make up disampaing pakaian dan bekal makanan.
Tapi tenang saja, kini ada tips sederhana bagaimana mengatur persiapan liburan untuk wanita agar lebih cepat dan mudah.
Grid.ID telah melansirnya dari Thebusinesswomanmedia.com, inilah tips persiapan liburan anti ribet bagi wanita.
1. Bawa sepatu seperlunya
Saat wanita memutuskan sepatu mana yang akan dibawa, mungkin lebih sulit dari yang kita kira.
Karena ragu, perempuan biasanya akan mengemas terlalu banyak sepatu di koper.
Itu bukan masalah jika sepatu tidak terlalu berat dan tidak memakan banyak ruang di bagasi.
Sayangnya, bukan ini masalahnya.
Bijaksanalah untuk memilih maksimal 3 pasang sepatu dalam menemani liburan.
Source | : | Thebusinesswomanmedia.com |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |