Hal itu diketahui dari unggahan di kanal Youtube The Sungkar Family pada (24/04/2021).
Dalam unggahan itu, Shireen dan Teuku Wisnu awalnya tampak mengunjungi warung angkringan milik Dimas dan Dhini.
"Kita ada di angkringan mas Dim, jadi Dimas selain punya brand muslim (clothing line) juga punya 'angkringan Mas Dim'," ujar Teuku Wisnu.
Diakui Dimas, ia membuka bisnis tersebut lantaran suka dengan dunia kuliner.
"Jujur, gue selalu bikin usaha karena gue suka, dulu waktu bikin clothing karena gue suka banget baju koko yang memang bisa dipakai sehari-hari."
"Nah Angkringan ini juga awalnya gue sama Dhini itu ke Magelang, yang gue cari makanan tradisional ketemulah angkringan," ujar Dimas Seto.
Menu yang disajikan Dimas pun tampak sama dengan menu angkringan pada umumnya mulai dari sate otak, sate kikil, sate kulit, nasi bakar dll.
"Oke sekarang kita mau cobain, pertama aku tuh suka banget yang namanya pecel, lihat deh ini nasinya menarik banget, nasi kucing nasi mini, jadi dia ada tempe kering," ujar Shireen.
"Dan ini kami nasi bakar ya, Iya MasyaAllah ada daging, cabe gede," sahut Teuku Wisnu.
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |