Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Wanita berinisial W yang mengaku memiliki anak dari Rezky Aditya memang masih misterius.
Namun santer beredar kabar sosok W itu adalah Wenny Ariani.
Bahkan profil Wenny Ariani pun tersebar luas di media sosial, usai kuasa hukum W memberikan petunjuk-petunjuk wanita yang mengaku memiliki anak dari Rezky Aditya.
Mengacu pada perkataan kuasa hukum, bahwa wanita inisial W itu melahirkan seorang anak pada 2013 lalu dan kini anak tersebut berusia 8 tahun.
"Pertemuan mereka itu kurang lebih sekira 2012. Kemudian 2013 itu, lahirlah anak mereka," ujar Ferry Aswan, Kuasa Hukum W dikutip Grid.ID dari kanal Youtube Trans 7 Lifestyle, Sabtu (19/6/2021).
Dalam profil Facebook Wenny beredar, dia memiliki anak yang berusia 8 tahun, namun dengan status tanpa pernikahan.
Kemudian, Ferry Aswan mengatakan kliennya lahir pada 1981.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari K |