Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Jumlah kasus covid-19 di Tanah Air tampaknya hingga kini terus mengalami lonjakan.
Tak hanya mempengaruhi aktivitas sosial, kasus covid-19 di Indonesia pun telah merenggut nyawa banya orang.
Selain itu, para tenaga kesehatan yang menjadi garda terdepan dalam menangani pasien covid-19 pun satu persatu mulai gugur.
Melansir dari Kompas.com, Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI), Daeng M Faqih bahkan mengatakan, setidaknya sudah ada 374 dokter meninggal dunia akibat positif Covid-19.
“Yang meninggal dari awal sampai 1 Juni 2021 itu dokter sebanyak 374 (orang),” kata Daeng yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com, pada Sabtu (26/6/2021).
Tak hanya dokter, para perawat atau tenaga kesehatan pun juga banyak yang gugur lantaran covid-19.
Ketua Umum Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), Harif Fadhillah mengungkapkan bahwa banyak perawat yang meninggal dunia akibat covid-19.
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Deshinta N |