Baru-baru ini, diketahui dirinya memilih menempuh jalur hukum untuk membela sang putri.
Bahkan, pemain film 'Eifel I'm in Love' ini pun menggandeng pengacara kondang, Hotman Paris sebagai kuasa hukumnya.
Hal itu diketahui dari unggahan Hotman di akun Instagram @hotmanparisofficial.
"Shandy Aulia datang ke rumah Hotman Paris meminta bantuan hukum untuk mensomasi dan mengambil tindakan hukum terhadap seorang tenaga perawat, tenaga perawat di Manado yang diduga mengucapkan kalimat tidak senonoh tidak terpuji terhadap anak dan ibunya," kata Hotman.
Mengenai laporan ke kepolisian, Shandy Aulia memastikan dirinya akan tetap melakukannya.
"Pasti dan segala sesuatunya pasti punya konsekuensi," kata Shandy.
Pengacara yang selalu tampil nyentrik itu pun kembali menegaskan bahwa Shandy akan menempuh jalur hukum untuk oknum perawat yang sudah membully anaknya.
"Jadi Shandy Aulia akan menempuh jalur hukum untuk seorang wanita perawat di Manado yang dalam medsos diduga mengucapkan kata-kata yang sangat tidak terpuji terhadap putrinya," lanjut Hotman.
Mengenai surat somasi, Hotman menjelaskan bahwa hal itu tengah dipersiapkan.
"Surat somasi sedang dipersiapkan akan lanjut ke laporan polisi," sambungnya.
(*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Source | : | |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Nurul Nareswari |