Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Tinggal satu tahap lagi, Rizky Billar dan Lesti Kejora akan segera melaksanakan pernikahan mereka.
Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora digadang-gadang akan digelar dengan sangat mewah.
Agaknya, banyak orang yang sudah tidak sabar untuk melihat pernihakan Rizky Billar dan Lesti Kejora.
Apalagi sudah menjadi rahasia umum, Rizky Billar dan Lesti Kejora memang mempunyai banyak fans garis keras.
Sehingga, tak mengherankan pernikahan sejoli tersebut sering menjadi topik hangat bagi banyak orang.
Pada tayangan video di kanal YouTube Indosiar, Rabu (23/6/2021), Lesti Kejora mengungkapkan harapannya kelak usai menjadi istri Rizky Billar.
Jika biasanya Lesti Kejora selalu mengutamakan keluarganya, sang biduan kini mengaku siap untuk menjadi pendamping hidup Rizky Billar.
"Insya Allah udah siap," kata Lesti Kejora dikutip Grid.ID.
Kendati selangkah lagi bisa menyandang status sebagai seorang istri, Lesti Kejora tak menampik bahwa dirinya adalah tipe anak yang manja.
"Apalagi Dedek ini kan anak perempuan satu-satunya ya, bisa dibilang walau Dedek bisa ngerjain semuanya sendiri tapi sebenarnya Dedek itu anak paling manja dan paling keras kepala," tuturnya.
"Jadi apa yang mau tuh harus bisa dedek dapet gitu," imbuhnya.
Maka dari itu, karena sebentar lagi akan menjadi istri Rizky Billar, Lesti Kejora berharap agar dirinya bisa menjadi sosok yang lebih dewasa ke depannya.
"Ya mudah-mudahan dengan Dedek sekarang yang Insya Allah satu tahap lagi bisa jadi seorang istri, mudah-mudahan Dedek bisa belajar untuk jadi lebih baik, punya hati yang lembut, lebih santun," harapnya.
"Bisa hormat sama suami, nurut sama suami, lebih dewasa lagi," pungkasnya.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Deshinta N |