Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Aktris Kesha Ratuliu saat ini sedang mengalami banyak momen bahagia dalam hidupnya.
Bagaimana tidak, pada awal tahun ini Kesha Ratuliu diketahui telah resmi menikah dengan pujaan hatinya, Adhi Permana.
Kebahagiaan keponakan Mona Ratuliu tersebut ternyata tidak berhenti hanya di situ.
Pasalnya, belum lama ini Kesha Ratuliu telah mengumumkan bahwa dirinya saat ini sedang berbadan dua.
Meski kini kehidupannya telah bergelimang kebahagiaan, namun siapa yang menyangka jika saat remaja, aktris muda tersebut sempat merasakan pahitnya kehidupan.
Ya, pahitnya kehidupan yang sempat dialami oleh Kesha Ratuliu adalah saat orang tuanya bercerai.
Apalagi, pada saat orang tuanya memutuskan untuk berpisah, Kesha Ratuliu diketahui saat itu masih remaja.
Pada Instagram Story di akun pribadinya @kesharatuliu05, Rabu (30/6/2021), wanita berusia 23 tahun ini menceritakan perjuangan yang harus dia lalui saat itu.
"Melewati masa remaja dengan orang tua bercerai," tulis Kesha Ratuliu dikutip Grid.ID.
Secara blak-blakan, Kesha Ratuliu mengaku bahwa saat itu dia sangat berusaha keras untuk tidak menyalahkan kedua orang tuanya.
5 Rekomendasi Drakor Kisah Kehidupan Artis dan Idol Kpop, Terbaru Ada Namib Dibintangi Ryeoun
Source | : | |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |