Grid.ID - Sosok aktris Feby Febiola beberapa waktu lalu memang sempat menjadi sorotan publik.
Bagaimana tidak? Jarang muncul di layar kaca, Feby Febiola tetiba mengabarkan soal kabar buruk kesehatannya.
Ya, Feby Febiola mengaku divonis dokter menderita kanker ovarium hingga akhirnya harus menjalani operasi dan kemoterapi.
Akibatnya, Feby pun mengalami kerontokan hingga membuatnya harus memangkas rambut panjangnya.
Setahun berbalu, penampilan terbaru Feby Febiola kini sukses bikin pangling.
Perjuangan Feby Febiola Lawan Kanker Ovarium
Terungkap bahwa perempuan berumur 42 tahun ini sempat berjuang melawan kanker ovarium.
Ia sudah menjalani dua dari enam sesi kemoterapi, rambutnya pun mulai rontok.
"Jadi ceritanya aku harus melewati 6x session chemotherapy, udah mulai rontok rontok, sekalian aja dibondol. Nanti aku ceritain semuanya deh, aku janji," tulis Feby Febiola.
Lakukan kemoterapi, Feby Febiola juga menceritakan kondisinya kini.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | |
Penulis | : | None |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |