Grid.ID - Dewi Perssik sudah melalui perjalanan panjang meniti kariernya sebagai penyanyi dangdut dari bawah.
Kini, namanya sukses menjadi salah satu pedangdut top Indonesia, tak heran kalau Dewi Perssik mampu membangun rumah mewah bak istana.
Meski sudah bergelimang harta, Dewi Perssik tak mau berpuas diri dan terus mengembangkan potensinya, termasuk di bidang bisnis.
Bahkan sang pemilik goyang gergaji itu tak gengsi untuk jualan rempah demi menambah pundi-pundi rupiah.
Mengutip dari TribunnewsBogor.com, Dewi Perssik tinggal di rumah mewah yang harganya mencapai harga Rp 30 miliar.
Rumah baru milik Dewi Perssik dilengkapi beberapa fasilitas mewah seperti lift, hingga kolam renang.
Kediaman baru sang pedangdut berlokasi di Lebak Bulus, Jakarta.
Istana mewah nan megah milik Dewi Perssik rupanya terletak bersebelahan dengan rumah Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Baru-baru ini, Dewi Perssik secara blak-blakan mengungkap tarif manggungnya.
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |