Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Meski sudah wara-wiri di depan layar kaca sejak puluhan tahun lalu, tidak banyak orang yang tahu arti nama Shin Min Ah.
Kekasih Kim Woo Bin ini memang belum pernah mengungkap arti nama Shin Min Ah.
Meski begitu, ada beberapa situs yang mencoba mengungkap arti nama Shin Min Ah.
Perlu diketahui bahwa Shin Min Ah bukanlah nama aslinya, melainkan hanya nama panggung.
Kekasih Kim Woo Bin ini memiliki nama asli yakni Yang Min Ah.
Mengutip Behind the Name, Sabtu (10/7/2021), kata Min bisa berasal dari China dan Korea.
Adapun artinya adalah cepat, pintar, dan tajam. Ada juga yang mengartikan sebagai batu yang menyerupai giok.
Kemudian kata "Ah atau A" di belakang nama berarti cantik dan baik.
Jika digabung, nama Min-Ah mencerminkan sosoknya bukan? Shin Min Ah dikenal sebagai aktris berparas cantik, baik, dan pintar.
Aktris berusia 27 tahun ini rutin mendonasikan kekayaannya untuk orang-orang yang membutuhkan.
Sebelum tenar dan kaya seperti sekarang ini, Shin Min Ah mengawali kariernya sebagai model pada 1998.
Sejak debut sebagai model, ia langsung direkrut untuk membintangi brand ternama seperti Giardano dan LG.
Ia bahkan pernah menjadi model Calvin Klein bersama aktor Hollywood Jamie Dornan.
Sepak terjangnya di dunia modelling membuat Shin Min Ah dijuluki Ratu Iklan Korea.
Baca Juga: Jadi Pasangan Favorit, Shin Min Ah dan Kim Woo Bin Bakal Adu Akting di Drama Our Blues
Julukan itu menunjukkan bahwa ia adalah model iklan yang paling laris di Korea.
Shin Min Ah kemudian membintangi berbagai video musik. Ia baru debut akting pada 2001.
Ia membintangi drama Beautiful Days sebagai pemeran pendukung. Tak lama kemudian, ia mendapatkan peran utama di berbagai drama.
Nama Shin Min Ah mulai dikenal luas setelah membintangi drama My Girlfriend Is a Gumiho.
Kini Shin Mi Ah akan kembali berakting lewat drama Hometown Cha-Cha-Cha yang juga dibintangi oleh Kim Seon Ho.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Behind The Name |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Mia Della Vita |