Grid.ID - Ayu Ting Ting hingga kini masih mencari jodoh terbaiknya.
Penyanyi dangdut ini sempat dekat dengan beberapa pria, salah satunya aktor India Shaheer Sheikh.
Tapi sayang hubungan Ayu Ting Ting dan Shaheer Sheikh justru kandas sebelum naik pelaminan.
Tak mau menyerah, ibu satu anak itu rupanya pernah mengajak artis Bollywood lain untuk menikahinya!
Siapakah dia?
Tak tanggung-tanggung Ayu rupanya meminta Raja Bollywood Shah Rukh Khan untuk menikah dengannya.
Kepopuleran aktor yang dijuluki King of Bollywood itu memang bukan rahasia lagi.
Bukan hanya Ayu Ting Ting, Shah Rukh Khan juga diidolakan oleh banyak orang dari berbagai penjuru dunia.
Beberapa waktu lalu Shah Rukh Khan sempat berinteraksi dengan penggemarnya melalalui media sosial miliknya.
Memakai fitur Question di Instagram, suami dari Gauri Khan itu membebaskan para followersnya untuk memberikan berbagai pertanyaan.
Dan Ayu adalah salah satu orang beruntung yang pertanyaannya dijawab oleh Shah Rukh Khan.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |