Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Nama Wenny Ariani belakangan ini sedang santer dibicarakan di jagat medsos lantaran mengaku memiliki anak dari Rezky Aditya.
Permasalahan yang tadinya ingin diselesaikan secara kekeluargaan terpaksa berlanjut ke meja hijau pasca Rezky Aditya tak menggubris permintaan Wenny Ariani.
Rezky Aditya dan Wenny Ariani akan bertemu di Pengadilan Negeri Tangerang pada 14 Juli 2021 dimulai dengan agenda mediasi.
Sosok wanita yang awalnya enggan menampakkan batang hidungnya itu akhirnya mulai berani speak up di hadapan publik.
Berawal dari kanal Youtube Denny Darko dan kini hadir di kanal Youtube Nikita Mirzani, Wenny mulai memberanikan diri untuk menceritakan lebih banyak soal profilnya.
Sebagaimana diketahui bahwa Wenny merupakan karyawan di salah satu perusahaan televisi swasta, ia pun keluar dan mencoba untuk membuat bisnis.
Bisnisnya pun berjalan sukses selama 6-7 tahun hingga kehidupannya sempat bergelimang harta sebelum akhirnya bangkrut.
Diceritakan Wenny bahwa pada saat itu dirinya memiliki beberapa permasalahan finansial hingga ia harus menjual semua asetnya.
"Saya usaha sendiri selama 6-7 tahun itu dan kenapa bisa besar, karena pasti karena Tuhan kasih kesempatan dan yang kedua adalah komitmen/trust."
"Gua bukan robot ya, gua juga jatuh, apapun kesalahannya ya saya akui," ucap Wenny, dikutip dari Youtube Crazy Nikmir Real, Minggu (11/7/2021).
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nurul Nareswari |